Contoh BQ Pekerjaan Oil Trap Sederhana Pada Bangunan Industri

Oil Trap Sederhana

Rumahmaterial.com - Oil trap kadang disebut juga fat trap atau grease trap merupakan wadah untuk memisahkan minyak atau oli pada bangunan industri dari air buangan yang akan dibuang ke saluran air lingkungan di area tersebut.  

Pada dasarnya oil trap sederhana dapat dibuat dengan sistem yang terdiri dari 2 bak yang saling terhubung. Desainnya didasarkan pada prinsip pemisahan menggunakan sifat alami lemak dan minyak, yang memiliki massa jenis lebih ringan daripada air.

Bak oil trap bisa dibuat dari beton bertulang ataupun pasangan bata merah tergantung dari ukuran oil trap tersebut dan kondisi tanah di lokasi tersebut.

Proses kerja oil trap dimulai dengan aliran campuran air, lemak, dan minyak ke dalam bilik pertama. Di sini, air yang terkontaminasi dengan lemak dan minyak akan mengapung karena massa jenisnya yang lebih ringan dari air. 

Sedangkan kotoran lainnya akan disaring dan mengendap di dasar bilik.

Selanjutnya air bersih melanjutkan perjalanannya ke bak kedua sebelum akhirnya dibuang melalui pipa outlet menuju saluran air lingkungan. 

Menariknya, pipa outlet ini memiliki desain memanjang ke bawah, dirancang sedemikian rupa agar air bersih yang melaluinya tidak tercampur dengan minyak.

Namun, penting untuk diingat bahwa oil trap tidak mampu membersihkan dirinya sendiri. 

Oleh karena itu, pemeliharaan rutin diperlukan, terutama jika kotoran yang mengendap telah menumpuk. 

Pada kesempatan ini kami akan berbagi contoh BQ pekerjaan oil trap sederhana pada bangunan industri yang menggunakan dinding pasangan bata merah.

Misalnya akan dibuat oil trap dengan ukuran panjang 2,05 m, lebar 1,1 m, dan tinggi 1,1 m yang terbagi menjadi 2 bak seperti gambar di atas.

Item pekerjaan oil trap tersebut dapat diuraikan ke dalam BQ di bawah ini.

Item Pekerjaan Volume Satuan Langkah Perhitungan Volume
Pengukuran dan bowplank 6,30 m' =(2,05+1,1)*2
Galian tanah 4,59 m3 =((2,05+0,2+0,2)*(1,1+0,2+0,2))*1,25
Urug kembali tanah galian 1,78 m3 =galian-buang bekas galian
Buang bekas galian dalam lokasi 2,82 m3 =1,1*2,05*1,25
Urug pasir padat t= 5 cm 0,37 m3 =((2,05+0,2+0,2)*(1,1+0,2+0,2))*0,1
Lantai kerja t=5 cm 0,18 m3 =((2,05+0,2+0,2)*(1,1+0,2+0,2))*0,05
Cor Lantai t=10cm ; Tul. Wiremesh M8 - 1 lapis 0,23 m3 =2,05*1,1*0,1
Kolom praktis 150/150 ; K175 ; Tul. 4Ø10 Bgl. Ø6-200 0,15 m3 =0,15*0,15*1,1*6
Ring balok 150/150 ; K175 ; Tul. 4Ø10 Bgl. Ø6-200 0,13 m3 =0,15*0,15*0,8*7
Pasang bata ; 1/2 bata camp. 1:5 7,81 m2 =((2,05+1,1)*2+0,8)*1,1
Plesteran+ acian ; camp. 1:2 ; dinding baru 15,62 m2 =2*7,81
Pipa PVC 3" 10,65 m' =(1,5+2,05)*3
Tutup plat bordes stainless steel 1,2 + rangka 2,00 unit =2

Note: BQ di atas hanya merupakan contoh perhitungan saja, item pekerjaan dan ukuran bisa saja berbeda sesuai dengan kebutuhan pada lokasi proyek.

Demikian contoh BQ pekerjaan oil trap sederhana pada bangunan industri yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Contoh BQ Pekerjaan Oil Trap Sederhana Pada Bangunan Industri"