Tangki Air Panel FRP Untuk Roof Tank Dengan Sistem Knock Down

Tangki Air Panel FRP
Tangki Air Panel FRP (Brosur Dural FRP Specialize Panel Tank)
Rumahmaterial.com - Tangki atap atau roof tank biasanya diperlukan sebagai penampungan air yang terletak di atap bangunan. 

Untuk bangunan rumah tinggal biasa mungkin banyak alternatif tipe dan jenis material untuk membuat roof tank, tetapi untuk bangunan tinggi mungkin agak berbeda.

Untuk roof tank bangunan tinggi kita memerlukan tangki air yang kuat tetapi ringan. Alternatif yang dapat dipertimbangkan adalah menggunakan tangki air Panel FRP.

Apa itu tangki air panel FRP? 

Salah satu jenis tangki air yang terbuat dari bahan FRP yang merupakan singkatan dari Fiberglass Reinforced Plastic atau kadang ada yang menyebut Fiberglass Reinforced Polymer

FRP adalah material komposit dari kombinasi fibreglass dan plastik atau polimer resin menjadikan bahan fibreglass lebih kuat, awet, serta lebih tahan karat dan panas.

Tangki FRP berbentuk kotak dirakit dari modul panel FRP umumnya ukuran 1 m x 1m untuk setiap modulnya dengan ketebalan disesuaikan dengan kapasitas tangkinya. Dilengkapi juga dengan panel manhole dan tangga luar dan dalam tangki.

Karena itu tangki panel FRP sangat fleksibel untuk mendapatkan kapasitas penampungan air yang diperlukan sesuai dengan lahan yang tersedia dan mudah dalam mobilisasinya. 

Bayangkan jika rooftank bangunan bertingkat tinggi dengan kapasitas puluhan ribu liter dan menggunakan tangki konvensional tentunya akan sulit dalam mobilisasi tangki tersebut ke atas karena dimensinya yang besar.

Apa keunggulan Tangki Air panel FRP?

  1. Presisi tinggi, ukuran dan ketebalan material selalu presisi dan konsisten. 
  2. Tahan karat, tidak seperti bahan metal, material FRP memiliki ketahanan terhadap korosi / karat.
  3. Kuat tetapi ringan, sehingga tidak membebani struktur bangunan.
  4. Sistem knock down, dapat dirakit di lapangan pada area terbatas tanpa memerlukan keahlian khusus. 
  5. Tahan terhadap perubahan suhu dan cuaca.
  6. Bebas perawatan, karena permukaan dalam sangat halus, selalu bersih, tidak berkarat, dan tidak perlu dicat.
Tangki air FRP sering digunakan untuk bangunan tinggi seperti gedung perkantoran, mall, hotel, apartemen, dan berbagai macam jenis bangunan yang lainterutama yang membutuhkan kapasitas tangki air yang besar. 

Kapasitas tangki air FRP sangat beragam mulai dari 8.000 liter, 12.000 liter, dan sebagainya sesuai kebutuhan.

Untuk penggunaan di atap bangunan diperlukan pondasi dari balok beton yang disusun berjajar. Untuk jarak dan ukuran balok pondasi beton tentunya menyesuaikan dengan kapasitas tangki yang digunakan.

2 komentar untuk "Tangki Air Panel FRP Untuk Roof Tank Dengan Sistem Knock Down"

  1. Apakah bisa pondasi dudukan dijadikan kolom saja 1 titik di setiap sudut 1m

    BalasHapus
    Balasan
    1. Umumnya pondasi beton dibuat dengan bentuk balok seperti pada gambar, kalau bentuk kolom pada tiap sudutnya saja tidak bisa karena dimensi dan beban yang cukup besar

      Hapus