Furniture Ready Made atau Custom Made? Mana Yang Lebih Baik?

Furniture Ruang Tamu
Furniture Ruang Tamu
Setelah pekerjaan arsitektur, selanjutnya yang perlu dilakukan adalah pekerjaan interior dan furniture. Terdapat bermacam-macam furniture yang dapat dipilih sesuai dengan desain interior ruangan, misalnya meja, kursi, tempat tidur, lemari, dan lain-lain.

Secara umum furniture terbagi menjadi dua bagian yaitu Furniture Ready Made atau beli jadi yang merupakan produksi pabrikan yang bersifat massal dan furniture Custom Made yang dibuat sesuai pesanan oleh spesialis pekerjaan furniture.

Apa kelebihan dan kekurangan masing-masing jika kita harus memilih furniture readymade atau custom made? Simak di bawah ulasannya ini.

Furniture Ready Made, biasa lebih ke arah furniture lepas (loose furniture) yang tidak melekat di dinding seperti meja, kursi, lemari, tempat tidur, dan lain-lain.

Kelebihan Kekurangan
  1. Praktis dan cepat, kita hanya perlu menentukan jenis furniture yang kita mau, jika barangnya tersedia bisa langsung dikirim.
  2. Banyak pilihan. Tersedia banyak pilhan merek produk pabrikan yang dapat dipilih. Dalam satu merek produk juga terdapat banyak jenis dan tipe furniture yang dapat dipilih.
  3. Karena barang pabrikan mutu lebih konsisten dan terjamin (meski tidak semua karena tergantung juga dari merek produknya).
  1. Karena berupa barang pabrikan maka tidak bisa dipesan sesuai desain yang kita mau.
  2. Umumnya tersedia dalam model yang minimalis dan lebih sederhana.

Furniture Custom Made, biasa lebih ke arah furniture yang melekat di dinding seperti lemari built in, rak dinding, credenza, backdrop, dan lain-lain.

Kelebihan Kekurangan
  1. Bisa dipesan sesuai desain yang diinginkan, baik bentuk, ukuran, jenis material, dan warna.
  2. Bisa bermacam-macam bentuk dan model, ukiran, serta profilan yang rumit.
  1. Memerlukan waktu untuk produksi dan fabrikasi, lama atau tidaknya tergantung dari antrian produksi spesialis furniture kita apakah sedang banyak pekerjaan atau tidak.
  2. Tidak ada standar mutu yang pasti, jadi kita harus memilih spesialis furniture yang sudah terbukti bagus hasil pekerjaannya.

Dari masing-masing kelebihan dan kekurangannya maka mana yang lebih baik tergantung kebutuhan kita masing-masing. 

Jika kita ingin furniture sesuai desain yang kita mau pilihlah furniture custom made, tetapi jika ingin yang simpel dan praktis maka pilihlah furniture ready made.

Janagn lupa simak juga artikel tentang 6 Tips Memilih Furniture Rumah Minimalis.

Demikian artikel rumahmaterial.com tentang kelebihan dan kekurangan furniture ready made dan custom made. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Furniture Ready Made atau Custom Made? Mana Yang Lebih Baik?"